TIPS Lulus Sertifikasi Dosen (SERDOS)

by - January 23, 2019



Saya mengikuti Sertifikasi Dosen (Serdos) tahun 2018. Syukur alhamdulillah lulus dengan mulus. Harapan saya bagi teman-teman yang sedang berjuang untuk mendapatkan serdos kali ini, mendapatkan kemudahan dan kelancaran juga dalam prosesnya.

Saya akan memaparkan terlebih dahulu "Perjalanan Data Serdos":

#1 Bakal Calon DYS 
  • Data D1 : updating master data dosen PT
  • Data D2 : Data nominasi calon DYS
  • Data D3 : Bakal Calon DYS
#2 Calon DYS
  • Data D4 : (a) validasi biodata Induk Calon DYS (NKP &NAP); (b)  pemenuhan komponen NBI dan NPA; (c) penilaian persepsional (NPS); dan (d) nilai gabungan.
#3 DYS 
  • Data D5: (a) penyusunan deskripsi diri; (b) penilaian oleh PTPS (c) yudisium kelulusan.
Di sini yang menjadi fokus tulisan saya adalah pada "D4" point b, yaitu tes bahasa asing (TOEP) dan Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA). Bagaimana mensiasati agar bisa lulus hanya dengan sekali tes?. Ini menjadi pertanyaan penting untuk dijawab karena ternyata banyak diantara teman-teman yang harus mengulang ujian dan harus menunggu periode selanjutnya untuk lolos. Fokus selanjutnya, bagaima kemudian membuat deskripsi diri pada tahap D5?. Jadi pada tahap D5 ini Bapak/Ibu diminta untuk membuat Deskripsi Diri (DD).   

Tes Kemampuan Dasar Akademik (TKDA) dan TOEP menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi untuk lulus Data D4. Untuk hasil yang memuaskan, sebaiknya luangkan waktu untuk latihan -  membahas contoh soal. Contoh soal bisa di googling. Saya juga download aplikasi https://play.google.com/store/apps/details?id=m.HsbBrother.TKDA&hl=in   Di aplikasi tersebut juga tersedia soal-soal latihan.
Agar tes TOEP dan TKDA berjalan lancar,  harus diperhatikan juga tempat tes/kampus yang mengadakan. Jangan mudah terjebak dengan informasi yang mengatakan bahwa; Kampus A lebih ketat sementara kampus B Bebas; pengawasnya baik-baik, jadi memutuskan untuk memilih Kampus B biar masih bisa saling sharing jawaban. Sebaiknya jangan, karna berdasarkan pengalaman saya ketika memutuskan mengambil kampus yang rada longgar pengawasannya, justru akan merugikan kita sendiri; ruangan jadi tidak kondusif/berisik, sementara kita perlu konsentrasi. Terlebih lagi untuk tes TOEP bagian "listening".   
Jika sudah dinyatakan lulus ke D4, rajin-rajin pantau https://plti.co.id/ untuk informasi jadwal pelaksanaan tes.  

Data D5 yang merupakan tahapan terakhir, kita diminta untuk membuat deskripsi diri. Diharapkan deskripsi diri yang dibuat menceritakan sesuatu yang orisinil/ menceritakan apa yang telah pernah kita lakukan selama menjadi dosen (mulai dari keluarnya Jabfung). Jangan sampai melakukan plagiat. 

Menceritakan semua kegiatan yang pernah dilakukan dengan "jujur" akan menghindarkan kita dari kata plagiat. Untuk lelih amannya setiap pemaparan yang dibuat  diikuti dengan bukti berupa Link ke  Blog/ website pribadi. Jadi punya website/blog penting? Ya, penting untuk membuat deskripsi diri ini.

Sebagai acuan pembuatan blog pribadi, bisa dilihat link berikut
https://sites.google.com/a/stkipkusumanegara.ac.id/niken-vioreza/







You May Also Like

0 comments